Donorejo GG 5 Dikecualikan dari Proyek Dakel

Red: TABIRNUSANTARA
Surabaya // kamis 29 Agustus 2024 Masyarakat Donorejo GG 5, Kelurahan Kapasan, baru-baru ini menerima kabar mengecewakan mengenai proyek pembangunan infrastruktur di wilayah mereka. Menurut laporan dari Pak RT setempat, kawasan Donorejo GG 5 tampaknya tidak akan termasuk dalam proyek Dana Kelurahan (Dakel) tahun ini.
Pak RT menjelaskan bahwa meskipun banyak area lain di Kelurahan Kapasan mendapatkan alokasi anggaran untuk perbaikan jalan, drainase, dan fasilitas umum, Donorejo GG 5 justru tidak terdaftar dalam rencana proyek tersebut. Hal ini menimbulkan kekhawatiran di kalangan warga yang mengharapkan perbaikan infrastruktur untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.
Pihak kelurahan dan dinas terkait diharapkan segera memberikan penjelasan resmi mengenai alasan di balik keputusan ini serta mencari solusi alternatif untuk memastikan Donorejo GG 5 juga mendapatkan perhatian yang layak dalam pembangunan infrastruktur.
Pak RT Donorejo GG 5, Kelurahan Kapasan, baru-baru ini menerima penjelasan resmi dari pihak kelurahan terkait dengan pengecualian kawasan mereka dari proyek Dana Kelurahan (Dakel) tahun ini.
Menurut informasi yang diterima, keputusan untuk tidak mencantumkan Donorejo GG 5 dalam proyek Dakel disebabkan oleh adanya pengajuan proyek dari lokasi lain yang lebih dulu didaftarkan.
Pihak kelurahan menjelaskan bahwa proyek Dakel saat ini masih mengacu pada usulan yang diajukan beberapa tahun lalu, yang berarti beberapa lokasi lama sudah memiliki prioritas lebih tinggi.
Pak RT dan warga Donorejo GG 5 belum memahami situasi ini dan berharap agar pengajuan untuk tahun-tahun berikutnya dapat memasukkan area mereka. Diharapkan Pihak kelurahan berkomitmen untuk mempertimbangkan pengajuan lama atau baru dan warga berharap mencari solusi agar semua wilayah mendapatkan perhatian yang adil dalam proyek pembangunan mendatang.
(lut)